Kalau dalam Fisika, gerak diartikan sebagai
perpindahan benda dari satu titik ke titik lainnya. Nah, kalau dalam pengolahan
citra tentunya kita tidak bisa mengatakan titik-titik warnanya berpindah tempat
bukan? Yang terjadi adalah warna yang hampir sama ditampilkan oleh
piksel-piksel yang bersebelahan secara bergantian. Kalau dilihat dengan mata,
kita mudah sekali membedakan benda bergerak dan benda diam. Namun, bagaimana
caranya komputer dapat mengenal gerak?